Home » , » Batu giok aceh yang menjadi rebutan

Batu giok aceh yang menjadi rebutan

Batu giok aceh atau dikenal dengan sebutan lumut aceh ini ditemukan seorang pencari batu giok di hutan lindung kabupaten nagan raya aceh, ini merupakan penemuan batu alam yang terbesar dengan berat 20 ton, batu giok aceh merupakan salah satu batu giok yang banyak dicari karena kualitasnya yang sangat bagus, mendengar penemuan batu besar ini warga sekitar dan pemburu batu berbondong bondong mendatangi lokasi, di butuhkan waktu 2 jam untuk menuju lokasi batu besar ini dengan jarak 18 kilometer dari desa terdekat.

batu giok aceh
batu giok aceh 20ton


sayangnya para pemburu batu giok ataupun warga tidak bisa mengambil atau memiliki batu giok aceh ini sebab pemerintah kabupaten nagan raya telah mengeluarkan keputusan pemerintah mengenai moratorium pengambilan batu alam february 2 februari 2015 hingga 8 maret 2015. Keputusan ini diambil untuk menghindari keributan warga.

Sementara itu warga berharap pemerintah memberikan kelonggaran terhadap penemu batu ini agar bisa memilikinya, sebaba pemburu batu adalah mata pencaharian utama warga. Mereka juga senantiasa menjaga kondisi agar kondusif dan saling menjaga agar tidak terjadi keributan.

Baca juga : Batu akik termahal dan batu akik sulaiman terbesar


terkait dengan penemuan sebuah batu giok aceh dengan berat 20 ton ini kini dikawal ketat oleh polisi dan juga TNI untuk menghindari konflik antar warga, puluhan aparat keamanan TNI dan polisi bersenjata lengkap menjaga batu giok aceh 20 ton yang ditemukan oleh warga.

TNI dan polisi juga membangun pos keamanan sementara di kaki gunung dan tidak hanya tni dan polisi yang berjaga di sekitar batu giok aceh  20ton ini warga sekitar juga ikut menjaga batu giok yang menjadi rebutan ini keberadaan puluhan tni dan polisi di lokasi batu giok aceh ini untuk menghindari terjadinya konflik antar warga yang saling berebutan untuk memiliki batu giok aceh ini.


Bagi warga daerah lain untuk masuk ke lokasi batu giok aceh 20 ton ini harus di periksa terlebih dahulu oleh warga desa yang berjaga, kapolsek petuong menyatakan bahwa warga hanya melarang untuk tidak mengambil batu giok aceh itu sementara waktu karena sedang ada penertiban dari pemerintah setempat.
Comments
0 Comments

0 comments :

Post a Comment

Article


The Fastest Weight Loss Program »